Artis Jepang Dean Fujioka Jadi Seiyuu dalam Film Anime Hula Fulla Dance

film anime hula fulla dance

Beberapa waktu lalu, telah diumumkan bahwa studio Aniplex akan merilis sebuah film bertema tarian hula berjudul Hula Fulla Dance. Pada Kamis (28/1), situs resmi untuk film tersebut mengumumkan bahwa ada dua artis yang bergabung dalam jajaran pengisi suara. Kedua artis tersebut adalah Dean Fujioka dan Yuki Yamada.

Momen pertama Dean Fujioka sebagai seiyuu

film anime hula fulla dance

Dalam proyek sulih suara pertamanya, Dean Fujioka akan menyuarakan karakter Ryouta Suzukake, pegawai senior yang menjadi teladan bagi semua pegawai di hotel Spa Resort Hawaiians.

Sementara itu lawan main Dean, yakni Yuki Yamada akan menyuarakan karakter Kazuto Taira, seorang manager yang berperilaku konyol, namun sering menikmati waktu bersama tokoh utama, Hiwa, dan para pegawai lainnya.

Sinopsis Hula Fulla Dance

https://www.youtube.com/watch?v=gAoo9B806B8

Mengutip sinopsis dari YouTube, film anime original Hula Fulla Dance berfokus pada kehidupan Hiwa Natsunagi (disuarakan oleh Haruka Fukuhara), seorang pemula dalam tari hula yang menjadi penari hula di hotel Spa Resort Hawaiians. Film ini nantinya juga akan menampilkan hubungan Hiwa dengan rekan-rekan sekerjanya.

Mengambil latar di prefektur Fukushima

Latar tempat di film ini, hotel Spa Resort Hawaiians, merupakan sebuah hotel betulan yang terdapat di kota Iwaki, prefektur Fukushima, Jepang. Sepertinya hotel ini sering menjadi latar tempat bagi film-film yang membahas mengenai tarian hula. Hal ini disebabkan oleh hotel Spa Resort Hawaiians pernah menjadi latar tempat untuk film dan anime yang membahas tarian hula, yaitu Hula Girls pada 2006 dan anime Hulaing Babies.

Oh ya, film anime Hula Fulla Dance yang bertempat di Fukushima juga termasuk dalam rangkaian proyek film anime berjudul “Zutto Ouen Project 2011 + 10…”. Rangkaian proyek film anime ini bertujuan untuk mempromosikan tiga prefektur di Jepang, yaitu Miyagi, Fukushima, dan Iwate, serta untuk memperingati Gempa Besar Tohoku pada 2011 lalu yang memberikan dampak besar bagi ketiga prefektur tersebut. Adapun dua program anime lainnya yang termasuk dalam proyek ini adalah Bakuten!! dan Misaki no Mayoiga.

Sutradara dan staf yang terlibat dalam Hula Fulla Dance

Hula Fulla Dance digarap oleh sutradara Shinya Watada dan diproduksi di studio animasi Bandai Namco Pictures. Adapun sejumlah staf inti yang juga terlibat dalam produksi film anime yang satu ini antara lain Seiji Mizushima sebagai supervising director, Reiko Yoshida sebagai penulis skrip, Hiroko Yaguchi sebagai desainer karakter, dan Michiru Oshima dipercaya untuk menangani musik sebagai komposer.

Staf lainnya meliputi Kaori Hino sebagai art director, Masumi Ootsuka sebagai desainer warna, dan Youichi Oogami sebagai pengarah fotografi. Ada juga Kumiko Sakamoto di bagian penyuntingan bersama dengan Eriko Kimura sebagai pengarah suara.

Rencananya, film anime original Hula Fulla Dance akan tayang di bioskop-bioskop di Jepang mulai pada awal musim panas tahun 2021 ini.

Dean Fujioka pernah terlibat dalam film Jepang-Indonesia, The Man from The Sea

Sebelum merambah menjadi pengisi suara dan dikenal sebagai penyanyi, Dean Fujioka juga merupakan seorang aktor.

Ia telah membintangi sejumlah film seperti live action Sakamichi no Apollon, Angel Sign, dan live action Fullmetal Alchemist pada 2017. Fujioka juga pernah membintangi film berjudul Umi wo Kakeru atau The Man and The Sea, sebuah proyek film hasil kerja sama Jepang, Prancis, dan Indonesia.

Dalam film yang dirilis tahun 2018 tersebut, Fujioka memerankan tokoh utama yang bernama Laut. Laut merupakan seorang pemuda yang kehilangan memorinya dan terdampar di sebuah pantai di Aceh. Ia kemudian dibawa ke rumah Takako yang tinggal bersama anaknya, Takashi, dan keponakannya, Sachiko, sedang berkunjung dari Jepang. Film ini menceritakan hubungan persahabatan Laut dengan Takako, Takashi, Sachiko, Kris, dan Ilma.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.