JOOX The Series Akan Menemani Para Pendengarnya Selama Ramadhan

JOOX the series ramadhan puasa 2020

Pada bulan Ramadhan ini, JOOX akan menemani kegiatan #DiRumahAja dengan menghadirkan JOOX The Series yang akan temani pendengarnya. JOOX The Series merupakan seri audio drama yang dapat dinikmati semua pengguna JOOX secara daring. Tentunya seri ini akan dimeriahkan oleh artis-artis ternama tanah air.

Kira-kira konten apa saja ya yang akan dibawakan JOOX the series nantinya selama Ramadhan? yuk kita simak dibawah ini.

JOOX The Series Siapkan 3 Audio Drama

Selama bulan Ramadhan ini, JOOX akan menghadirkan JOOX The Series yang akan temani pendengarnya. JOOX The Series akan siapkan 3 audio drama yang tentunya dibintangi oleh artis-artis JOOX ternama. Artis seperti Clara Bernadeth, Deva Mahenra, Enzy Storia, Sal Priadi, dan masih banyak lagi akan membawakan audio drama tersebut.

Audio drama yang akan dibawakan oleh JOOX The Series yaitu Para Pemburu Follower, Best Friend, dan Jatuh Cinta Sendiri. Setiap audio drama berisikan masing-masing 30 episode yang tentunya wajib diikuti semua NawaReaders. Selain itu, JOOX The Series tahun ini juga bekerja sama dengan studio 5th Avenue dalam pembuatan audio drama tersebut.

Temani Waktu Buka Puasamu Selama Ramadhan

JOOX The Series rencananya akan dimainkan melalui aplikasi JOOX pada pukul 17:00 WIB selama bulan Ramadhan. Tentunya audio drama tersebut dapat dinikmati para pendengarnya saat sedang ngabuburit dan setelah buka puasa. Dan apabila Anda kelewatan karena hal tertentu, tenang, NawaReaders bisa memutar kembali audio drama tersebut tanpa perlu repot.

Semua program audio drama tersebut dapat dinikmati oleh seluruh pengguna JOOX di tanah air. Selain dalam rangka mendukung sistem social distancing serta gerakan #DiRumahAja, tetapi juga bisa menghilangkan kejenuhan pendengarnya. Dan pastinya, program audio drama ini tidak dipungut biaya apapun alias gratis!

Audio Drama dari JOOX Sudah Didengarkan Sebanyak 3,5 Kali!

JOOX the series ramadhan puasa 2020

Tahun lalu, JOOX juga telah membuat audio drama JOOX The Series serupa dan telah didengarkan sebanyak 3,5 juta kali oleh pengguna JOOX. Hal ini tentunya membuktikan bahwa pendengar JOOX sangat antusias dalam program audio drama tersebut. Sebelumnya, JOOX The Series juga merilis 3 audio drama yaitu Mata Mantra, Bridezila dan Klub Kecanduan Mantan.

JOOX adalah aplikasi musik yang sudah terkenal di Indonesia. Selain untuk mendengarkan musik-musik eksklusif, JOOX juga memiliki fitur unik lainnya seperti Music Column, LiveStreaming, dan Karaoke. Aplikasi ini dapat NawaReaders download melalui app stores ternama secara gratis.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.