Nex Parabola Tidak Akan Menayangkan Pertandingan Liga 1 2020

Nex Parabola Liga 1 2020

Sebelumnya kami mengabarkan bahwa MNC Vision Network telah mendapat hak siar Liga 1 2020 di TV berbayar. Bagaimana dengan Nex Parabola selaku pemegang hak siar Liga 1 sebelumnya?

Liga 1 2020 Tidak Akan Tayang di Nex Parabola

Nex Parabola Liga 1 2020

Sayangnya, pelanggan Nex Parabola harus menelan pil pahit tahun ini. Mereka telah mengonfirmasi bahwa Liga 1 untuk musim 2020. Dalam pesan singkat kepada sejumlah teknisi, mereka menyampaikan permohonan maaf atas berhentinya hak siar Liga 1 dan Liga 2 musim 2020.

Matrix TV Alami Nasib Serupa

Nasib serupa juga dialami Matrix TV. Pemegang hak siar Liga 1 sejak tahun 2018 ini juga harus merelakan siaran kompetisi sepak bola tanah air itu. Sekadar informasi, baik Nex Parabola dan Matrix TV saling berbagi kapasitas siaran di satelit Palapa D dan SES 9. Matrix TV mendapat hak sublisensi Liga 1 dari Emtek sejak 2018, sebelum Nex Parabola didirikan.

Tanpa Liga 1 2020, Masih Layakkah Nex Parabola?

Menilik ke belakang, Nex Parabola resmi diluncurkan pada Oktober 2019. Ia dihadirkan sebagai pengganti Nexmedia yang telah berhenti bersiaran karena dicabutnya ijin frekuensi terestrial.

Saat diluncurkan, Nex Parabola mengandalkan konten sepak bola seperti Liga 1 dan UEFA Champions League. Selain itu, ia juga menghadirkan beberapa saluran dalam kualitas HD 720p yaitu SCTV, Indosiar, Champions TV dan Love Nature.

Berhentinya siaran Liga 1 yang menjadi andalannya sejak awal diluncurkan meninggalkan pertanyaan baru. Apakah Nex Parabola masih layak untuk dipertahankan?

Nex Parabola Janjikan Olahraga yang Lebih Baik

Konten olah raga masih menjadi primadona untuk memikat pelanggan TV berbayar. Masih dikutip dari pesan singkat yang sama, Nex Parabola menjanjikan “akan segera menghadirkan Olahraga lainnya yang lebih baik dalam waktu dekat ini”.

Melihat kondisi saat ini dimana sejumlah kompetisi, terutama sepak bola, belum mencapai akhir musim, nampaknya akan sulit untuk melihat kejutan apa yang akan dihadirkan Nex Parabola dalam waktu dekat. Namun segala kemungkinan bisa terjadi.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.