Seru dan Mudah Dimainkan, Ini Ulasan Game Netmarble Magic: ManaStrike

Netmarble Magic: ManaStrike

Netmarble Magic: ManaStrike – Mabar bersama teman-teman memang asik, tetapi pernahkan kamu mabar Magic: Manastrike?

Permainan baru besutan Netmarble kali ini akan memanjakan kamu terutama para fans setia dari seri Trading Card Game Magic: The Gathering. Berikut kami berikan beberapa alasan kenapa kamu harus segera mencoba Magic: Mana-strike saat rilis!

Tetap Setia Dengan Sumber Aslinya!

Magic: Manastrike tidak akan asing bagi kamu yang veteran player Magic: The Gathering. Magic: Manastrike akan menghadirkan banyak pilihan planeswalker yang sudah siap untuk digunakan dan tentunya beragam kartu yang dapat kamu koleksi.

Implementasi Yang Sempurna!

Netmarble Magic: ManaStrike

Magic: Manastrike berhasil mengimplementasi sistem Trading Card Game dari Magic: The Gathering dan menyempurnakannya untuk smartphone dalam bentuk PVP real-time strategy yang intuitive dan tidak sulit untuk dipelajari.

Game ini juga akan memberikan poin lebih bagi kalian yang tidak asing dengan gameplay Magic: The Gathering. Kalian tidak akan memerlukan waktu yang lama untuk bisa menguasai pertandingan karena gameplay yang disajikan cukup mirip dengan sumber aslinya.

Ramah Bagi Pemain Baru!

Magic: Mana-strike tidak sulit untuk dipelajari untuk pemain baru yang tidak pernah memainkan Magic: The Gathering atau bahkan game Real-time strategy sama sekali! Game ini menyediakan progresi dan pembelajaran yang cukup rinci dengan step yang jelas sehingga kamu pun bisa langsung menguasai gameplay dengan mudah!

Gameplay Magic: ManaStrike Singkat Dan Menantang!

Tiap match antara dua pemain hanya akan memakan waktu sekitar 3-5 menit. Cukup singkat namun dalam waktu singkat tersebut akan terjadi persaingan sengit antara dua pemain secara online sehingga game ini sangatlah mungkin untuk ditandingkan dalam pertandingan esports mendatang!

Visual Yang Memanjakan!

The last but not least. Netmarble menghadirkan visual menarik untuk Magic: Mana-strike yang pasti memanjakan mata. Penyajian dalam bentuk 3D ini akan memberikan kalian sudut pandang yang baru dan segar, terutama bagi kalian yang tidak asing dengan Magic: The Gathering dan dunia sihir yang diciptakan Nicol Bolas.

Itulah ulasan kami mengenai gim Magic: ManaStrike yang diboyong oleh Netmarble di Indonesia. Rencananya, gim ini akan dirilis dalam waktu dekat, jadi jangan lupa klik link berikut untuk lakukan pre-registrasi sebelum mengunduhnya.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.