BEKRAF Game Prime 2019 Day 1, Tampilkan Banyak Gim Retro

Game Prime

Hari pertama Nawala Karsa berkesempatan memadati acara bidang ekonomi kreatif untuk Bekraf Game Prime 2019, sama seperti tahun lalu saat ini acara di eksekusi dengan baik dan cukup menghibur bagi semua pengunjung, dimana kalian dapat menikmati banyaknya hiburan seperti mencoba memainkan Board game, turnamen, gim dari developer lokal yang sudah rilis ataupun masih dalam tahap pengembangan.

Beberapa gim lokal juga ada yang sudah rilis untuk konsol seperti PS4, Nintendo Switch, sampai Xbox One!

Untuk kali ini Nawala Karsa juga berkesempatan untuk mengunjungi Retro Arcade Area tempat yang dijajal oleh RCGI (Republic Games & Collectors Indonesia).

Sama seperti tahun lalu tapi sayangnya beberapa gim dingdong kali ini cukup sedikit dibanding tahun lalu sebelumnya. Game yang ditawarkan cukup menghibur para pengunjung dapat menikmati tempat ini berlokasikan sesuai map area lokasi C2.

Suasana hari pertama Bekraf Game Prime di Retro Arcade Area

https://www.facebook.com/nawalakarsa/videos/2333091080137998

 

Konsol-konsol retro yang dihadirkan di tempat ini cukup unik, RCGI menambahkan SNES, Playstation Classic, dan NES Classic disediakan untuk dimainkan bagi semua pengunjung. Area ini cukup ramai jadi sulit untuk mendapatkan jatah bermain, jadi kalian harus datang cukup pagi untuk dapat memainkan ini.

Turnamen diselenggarakan oleh pihak RCGI terdapat turnamen dengan gim yang berbeda diadakan selama dua hari penuh. Hari pertama Tekken 3, hari kedua Crash Team Racing yang siap mengajak pemain bersaing dengan pengunjung Game Prime tahun ini. Registrasi pendaftaran turnamen bisa langsung mendatangi Retro Arcade Area di BEKRAF Game Prime ini.

Tahun ini, sekali lagi Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF) berkolaborasi dengan INSIDEA dan Asosiasi Game Indonesia (AGI) pun siap kembali mencatat sejarah dengan menggelar BEKRAF Game Prime 2019. Tahun ini, BEKRAF Game Prime bakal digelar selama dua hari (13 dan 14 Juli 2019) bertempat di Balai Kartini, Jakarta dengan mengusung konsep eksibisi yang siap menghibur puluhan ribu gamer dari seluruh Indonesia.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.