Ternyata, 5 Smartphone Ini Memiliki Edisi Khusus Anime, lho!

Ternyata ada beberapa Brand yang menyediakan Anime Edition pada Smartphone mereka loh!. Berikut beberapa List Smartphone yang memiliki Anime Edition nya masing masing!

1.Asus Zenfone 5 Love Live! Edition

Love Live! adalah sebuah anime ber genre Idol di Jepang. Siapa yang menyangka brand terkenal seperti Asus merilis Smartphone Limited Edition bertemakan Love Live!. Produk ini memiliki memori internal sebesar 8 gb dan Case official yang memiliki gambar setiap karakter dari idol μ’s pada anime Love Live!. Produk ini dirilis di jepang via Docomo ntt, sebuah operator telekomunikasi seluler di Jepang.

2.Xiaomi Redmi note 4x Hatsune Miku ver.

Xiaomi Redmi note 4x

Xiaomi, brand dari China ini juga memiliki Hatsune Miku sebagai Anime Limited Edition nya!. Smartphone ini memiliki warna Aquamarine dan anda bisa mendapatkan Case bergambar Hatsune Miku + Powerbank bergambar silhouette Hatsune Miku. Smartphone ini dibekali Chipset Mediatek Helio X20. Smartphone ini sudah rilis pada tahun 2017 kemarin. Menariknya Smartphone ini juga dirilis di indonesia dan dibanderol dengan harga Rp. 5.000.000.

3.Xiaomi mi 6x Hatsune Miku ver.

Xiaomi mi 6x

Xiaomi juga merilis Hatsune Miku version pada mi 6x nya. Smartphone ini memiliki Desain gambar Hatsune miku di bagian belakang Smartphone nya, dengan case yang transparan dengan gambar Hatsune Miku yang lebih berwarna. Seperti pendahulunya Xiaomi Redmi note 4x, smartphone ini juga memiliki Power Bank dengan ukuran 10.000 mAh. Smartphone ini juga tersedia di Indonesia dan dibanderol dengan harga Rp.8.000.000

4.Sony Xperia A Hatsune Miku ver.

Sony Xperia

Tidak aneh apabila Sony memiliki Anime Edition nya sendiri, karena Sony adalah Brand asal jepang. Sony Xperia A adalah series yang rilis pada tahun 2013 lalu. Versi ini dirilis terbatas, hanya ada 39.000 Unit, Smartphone ini juga dirilis via Docomo.

5.Meizu M6 Note One Piece Edition

Meizu M6 Note

Satu lagi brand asal China yang bernama Meizu, merilis Smartphone nya yang bertemakan One Piece. Smartphone ini dibekali Ram sebesar 3 GB dan Internal sebesar 32 GB. Smartphone ini memiliki nuansa yang berwarna merah dengan gambar karakter utama One Piece, Luffy di bagian belakang Smartphone ini.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.