Gim Simulasi ‘Coffee Talk’ asal indonesia Akan Hadir di Konsol!

Coffee Talk merupakan Gim Simulasi curhat kopi dengan tampilan rasa Visual Novel yang mirip seperti gim VA-11 Hall-A.  Gim asal indonesia ini sendiri pertama kali diumumkan untuk Steam terlebih dahulu oleh Toge Productions kemudian disusul ke konsol gim.

Melalui Majalah Famitsu jepang edisi minggu ini diumumkan bahwa Toge Productions akan siap merilis gamenya untuk pengguna PlayStation 4 dan Xbox One, selain itu juga menambahkan versi jepang akan rilis musim gugur mendatang. Sejauh ini belum ada kepastian apakah mereka akan merilis gim di Nintendo Switch atau tidak.

Berikut sinopsis dan fitur tentang game ini melalui Steam:

Coffee Talk adalah game dimana kalian dapat mendengarkan curhat dari masalah seseorang dan kalian sendiri dapat membantu mereka dengan menyajikan minuman hangat dari bahan-bahan yang kalian miliki di game ini sendiri. Hal utama game ini sendiri menggambarkan kehidupan semanusiawi mungkin, banyaknya yang mengunjungi bukan selain manusia saja.

Benamkan diri dalam game ini mengikuti kisah para penduduk Seattle dalam bentuk fiksional. Dimulai dari kisah cinta yang dramatis antara peri dan succubus, alien yang ingin memahami kehidupan manusia, dan masih banyak lagi.

beberapa fitur game ini sendiri:

  • Banyaknya Kisah-kisah dari semua penduduk di tempat fiksional Seattle ini sendiri, dari penduduk yang berwujudkan sosok mitologi seperti putri duyung, Elf, Orc, dan banyaknya karakter fantasi lainnya.
  • Jalan Cerita yang bercabang, dimana cabang tersebut tidak ditentukan melalui opsi dialog yang kita pilih saja, melainkan dari penyajian kopi yang kalian buat untuk pelanggan di kafe game ini sendiri.
  • Memiliki tampilan pixel art yang terinspirasi dari anime 90-an yang memungkinkan kalian akan betah memainkan game ini sendiri.
  • Terdapat juga pilihan musik jazz dan lo-fi yang akan menemani kalian di larut malam dengan minuman hangat dan juga percakapan karakter.
  • Menjadi pengalaman yang dapat membuat kalian dapat berpikir, merasakan, mengistirahatkan tubuh dan jiwa kalian.

Nama-nama yang terlibat dalam game ini sendiri:
Mohammad Fahmi (Writer & Game Design)
Dio Mahesa & Hendry Roesly (Art)
Adlan Arvyanda Ramly (UI/UX Design)
Fredirik Lauwrensius & Jovan Anggara (Programming)
Andrew Jeremy (Sound & Project Management)

Sebagai tambahan lainnya, Ide game ini sebenarnya bukan hanya VA-11 HALL-A saja, melainkan datang dari keinginan minum minuman hangat saat malam hujan bersama teman dan terinspirasi dari komik jepang berjudul Bartender karangan Araki Joh. Telah dikonfirmasikan sendiri oleh Mohammad Fahmi (Fahmitsu) melalui cuitan twitter.

Untuk saat ini kalian dapat memainkan game Coffee Talk dalam bentuk Demo di Steam sekarang juga dan berikut ini teaser trailer resmi melalui akun Youtube resmi mereka:

 


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.