Setelah Cakung, Kini Giliran Stasiun Klender yang Menggunakan Bangunan Baru

Klender, Jakarta Timur – Terhitung mulai Jumat (26/10), seluruh pelayanan Stasiun Klender dipindah ke bangunan baru stasiun, yang terletak di lantai 2. Stasiun ini dibangun oleh Dirjen Perkeretaapian yang merupakan bagian dari pekerjaan pembangunan Jalur Dwiganda (double-double track) Manggarai-Cikarang. PT. Kereta Commuter Indonesia (KCI) selaku operator Commuter Line sudah menyosialisasikan akan ujicoba ini. Salah satunya melalui pengumuman di dalam kereta, yang disampaikan oleh Petugas Pelayanan KRL (PPK) saat akan memasuki stasiun ini.

Stasiun Klender sendiri terletak di Jalan Bekasi Timur Raya. Namun bangunan baru stasiun ini memiliki akses ke Jalan I Gusti Ngurah Rai pula. Sehingga, pengguna Transjakarta Koridor XI (Rute: Kampung Melayu-Pulo Gebang) bisa langsung berganti moda di Halte Stasiun Klender. Sayangnya, dari bangunan baru ke JPO Akses Halte Transjakarta tidak ada jembatan khusus, sehingga penumpang yang akan berpindah moda harus turun tangga dan melalui trotoar yang ‘mengerikan’

Kondisi trotoar Jl. I Gusti Ngurah Rai (dekat Stasiun Klender) yang ‘mengerikan’

Bangunan lama Stasiun Klender akan dibongkar dalam waktu dekat. Selain karena pembangunan jalur dwiganda (double-double track), juga karena stasiun ini pernah terbakar pada Mei 2017 silam.

Fasilitas Stasiun Klender

Terdapat sejumlah fasilitas terbaru yang hadir di stasiun Klender yang baru, yaitu:

  • 2 unit loket pembelian/penukaran tiket,
  • 1 unit loket penyelaras tarif,
  • Mesin Tiket Otomatis (Belum Terpasang),
  • 11 unit gerbang tiket elektronik,
  • Toilet (Laki-laki, perempuan, dan disabilitas),
  • Musala,
  • Ruang Menyusui,
  • Tangga (akses masuk/keluar stasiun dan akses dari/menuju peron),
  • Eskalator (akses dari/menuju peron, tersedia 1 unit)
  • Lift (akses masuk/keluar stasiun, hanya di sisi utara stasiun, serta akses dari/menuju peron)
  • Tempat duduk,
  • Serta, peron sudah dilengkapi dengan ubin pemandu untuk penumpang tunanetra.

Progres Perkembangan Stasiun Lainnya

Masih banyak stasiun di lintas Manggarai-Cikarang yang masih diperbarukan, termasuk stasiun Manggarai dan Cikarang itu sendiri. Berikut adalah rinciannya:

  • Di Stasiun Manggarai sedang ada pembangunan pondasi bangunan baru di jalur 6 dan 7 yang lama.
  • Di Stasiun Jatinegara sedang ada pembangunan peron dan pemadatan tanah untuk rel di jalur 3 yang lama, pemasangan Kabel Lisrik Aliran Atas, serta pemindahan sinyal masuk di sisi Utara (baik dari pihak Manggarai maupun Pasar Senen)
  • Stasiun Buaran sedang dalam proses penyelesaian pula, di sisi akses masuk stasiun.
  • Stasiun Klender Baru, Kranji, Tambun, dan Telaga Murni sedang dalam tahap pembangunan.
  • Stasiun Cakung sudah menggunakan bangunan baru (sejak 9 Oktober 2018).
  • Stasiun Bekasi belum terlihat pembangunannya.
  • Serta Stasiun Cikarang yang belum mengalihkan pengoperasional perjalanan KRL di peron baru.

Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.