Bikin Sedih! Video Pesan Sanrio Puroland Membuat Netizen Terharu!

Sanrio Puroland Hello Kitty

Akhir-akhir ini wabah virus Corona telah menyebabkan banyak acara penting dibatalkan dan juga tempat-tempat keramaian ditutup sementara di seluruh dunia. Baru saja mendapat kabar bahwa acara Comiket 98 yang seharusnya diadakan pada awal Mei 2020 dibatalkan.

Salah satu cara krusial untuk meredam penyebaran wabah virus seperti menyuruh warga untuk beraktivitas di rumah dengan cara melakukan karantina mandiri (self-quarrantine) tengah diberlakukan. Akan tetapi, di tengah situasi sulit seperti ini nampaknya sangat berpengaruh terhadap kesehatan mental sehingga berakibat rentannya terjadi rasa cemas ketika menanggapi hal tersebut.

Taman Hiburan Sanrio Puroland Tutup Sementara

Taman hiburan Sanrio Puroland Tokyo, Jepang telah menutup operasionalnya untuk sementara waktu dikarenakan antisipasi wabah virus Corona sejak 21 Februari 2020. Pada Senin (23/3), akun Youtube resmi Sanrio Puroland mengunggah dua buah video berdurasi 90 detik berisi pesan kepada para pengunjung setianya untuk tetap optimis di tengah kondisi sulit saat seperti ini.

Hello Kitty, “Kalian Semua Kenapa?”

https://www.youtube.com/watch?v=MiY8DNmwyww

Video versi pertama dibuka dengan potret-potret kondisi Sanrio Puroland saat ini yang sedang ditutup. Area foodcourt, aula, dsb terlihat kosong. Dilanjutkan dengan adegan Hello Kitty yang duduk sekaligus kebingungan di atas panggung melihat tak ada satupun orang yang hadir menonton panggung pertunjukan seperti biasanya.

Sanrio Puroland Hello Kitty

Hello Kitty memutuskan untuk membaca buku The Wizard of Oz sendirian. Kemudian diperlihatkan adegan beberapa staf taman hiburan, My Melody, Bad Batz-Maru, bahkan Gudetama yang sedang membersihkan area Sanrio Puroland.

Pesan Semangat dari Hello Kitty dan Teman-Teman

Ketika Hello Kitty melanjutkan ceritanya, tiba-tiba Cinnamoroll dan Bad Batz-Maru muncul di bangku penonton. Hello Kitty merasa senang atas kehadiran mereka.

Sanrio Puroland Hello Kitty
Bad Batz-Maru dan Cinnamoroll.

Dilanjutkan lagi adegan para staf dan maskot-maskot Sanrio lainnya, seperti Little Twin Stars, Pochaco, dan Pompompurin bersama-sama membersihkan area Sanrio Puroland.

Video diakhiri dengan foto para maskot Sanrio dan staf di depan gedung Sanrio Puroland dan sebuah pesan bertuliskan : 「虹はみんなの上に」(niji ha minna no ue ni) / “pelangi ada di atas kita”.

Akan Selalu di Hati

https://www.youtube.com/watch?v=c9UVJ-FrUic

Jika di video versi pertama diperlihatkan berbagai maskot Sanrio bersama staf Sanrio Puroland dan pesannya dapat dimengerti oleh anak-anak, video versi ke-2 ditujukan untuk penonton yang lebih tua.

Diperlihatkan juga kondisi Sanrio Puroland yang saat ini sedang ditutup sementara dan para staf yang tampak mencoba menyesuaikan situasi seperti sedia kala. Video diakhiri dengan pesan: 「休んでだって、ここにいるよ」(yasunde datte, koko ni iru yo) / “meskipun sedang beristirahat, kita akan selalu ada di sini”.

Warganet Twitter Jepang Ikut Terharu

Akun Twitter resmi Sanrio Puroland sempat mengetwit tautan untuk video ini. Warganet Twitter Jepang yang telah menyaksikannya mengaku terharu. Berikut adalah beberapa balasan dari para warganet Twitter Jepang atas cuitan tersebut.

Meskipun pada saat ini aku sedang bersedih dikarenakan tak bisa bertemu dengan karakter-karakter kesukaanku, hatiku akan selalu tergabung seperti pelangi.

Aku langsung bersemangat setelah menyaksikan video ini. Aku akan terus bersemangat. Semoga bisa bertemu lagi dengan semuanya di hari yang penuh keceriaan.

Terima kasih banyak, para staf dan karakter (Sanrio)! Tadinya aku berencana untuk merayakan ulang tahunku bersama Pompompurin dalam waktu dekat.

Meskipun kecewa karena acaranya dibatalkan, perasaan (tentang situasi seperti ini) dari kalian semua (para staf dan karakter Sanrio) telah cukup disampaikan. Semoga bisa bertemu lagi dengan Pompompurin di lain waktu!

Kapan-kapan saya akan mengunjunginya lagi bersama putriku (di lain waktu)!

Aku ikut menangis tersedu-sedu. Terima kasih atas video yang mengharukan ini.

Hingga postingan ini dibuat, masing-masing video telah mencapai lebih dari 350.000 kali penayangan dan sempat masuk trending video di Youtube Jepang. Kita berharap semoga situasi akan semakin pulih dan bisa kembali ke sedia kala, juga Hello Kitty dkk dapat berjumpa lagi dengan para penggemarnya di lain waktu di Sanrio Puroland!


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.