Ilustrator The Promised Neverland Ajak Fans Lakukan Social Distancing

the promised neverland social distancing demizu posuka
FOTO: Shueisha

Kisah petualangan penuh horor Emma serta Norman di The Promised Neverland hampir menemui titik akhir. Meskipun begitu tim produksi tetap bergerak untuk menyenangkan para penggemar, dan salah satunya adalah mempromosikan gerakan Social Distancing.

Posuka Demizu Buat Ilustrasi Gerakan Social Distancing

the promised neverland social distancing
FOTO: Tim Produksi The Promised Neverland

Dalam unggahan terbaru di akun Twitter The Promised Neverland, ilustrator Posuka Demizu membuat gambar ajakan untuk melakukan kegiatan penjarakan sosial kepada para penggemarnya. Ia saat ini tengah memfokuskan diri dalam menggambar chapter terakhir dari manga tersebut.

Di gambar tersebut, Norman tengah tidur di tempat tidur dalam keadaan demam. Dalam kondisi penyembuhan, ia ditemani oleh Emma dengan social distancing dan berkomunikasi satu sama lain menggunakan telepon kaleng. Sementara itu, Ray tengah duduk di bawah pohon dan tengah membaca buku.

Kesamaan dari ketiga karakter The Promised Neverland pada gambar ajakan Social Distancing tersebut adalah mereka menggunakan masker, yang menjadi salah satu cara pencegahan diri dari tertularnya virus COVID-19 yang tengah merebak.

Produksi Anime Ditunda ke 2021

Pada hari ini (23/4), akun Twitter resmi anime Yakusoku no Neverland (The Promised Neverland) mengumumkan bahwa penayangan musim ke-2 dari anime tersebut diundur sampai tahun 2021.

Dari pengumuman tersebut disampaikan bahwa penayangan anime Yakusoku no Neverland 2 yang sebelumnya dijadwalkan akan tayang pada Oktober 2020 berubah menjadi Januari 2021.

Penyebab dari perubahan jadwal tayang anime tersebut terkait dengan dampak pandemi virus Corona pada produksi anime. Sehingga mengakibatkan banyak jadwal penayangan anime dalam beberapa bulan ke depan akan mengalami penundaan.

Diumumkan juga penayangan ulang (rerun) musim pertama anime Yakusoku no Neverland di stasiun Noitamina (Fuji TV / Fuji Terebi) yang seharusnya diadadakan pada bulan Juli 2020 berubah menjadi Oktober 2020.

Sebelumnya, penerbitan episode terbaru dari manga Yakusoku no Neverland di majalah Weekly Shonen Jump (WSJ) sempat mengalami penundaan sejak 20 April 2020. Manga Yakusoku no Neverland  dijadwalkan akan kembali pada 10 Mei 2020 di edisi ke-23 majalah Weekly Shonen Jump.

Tentang The Promised Neverland

The Promised Neverland
Fisik The Promised Neverland edisi cetak Elex Media (Sumber: Twitter Editor Elex Media)

Yakusoku no Neverland berkisah tentang perjuangan hidup tiga orang anak dengan kecerdasan di atas rata-rata; Emma, Ray, dan Norman. Mereka bersama anak-anak lainnya kabur dari sebuah “peternakan manusia” berkedok panti asuhan.

Manga Yakusoku no Neverland diterbitkan pertama kali di majalah manga mingguan Weekly Shonen Jump pada Agustus 2016. Manga tersebut telah diterjemahkan ke bahasa Indonesia oleh Elex Media Komputindo pada 2019.

Manga Yakusoku no Neverland  telah memasuki tahap akhir (final arc) sejak September 2018. Dalam sebuah wawancara pada Agustus 2018, Shirai mengatakan bahwa ia menginginkan cerita dalam manga tersebut dianggap “tidak terlalu dipanjang-panjangkan” menurut editor.

Selain anime, Yakusoku no Neverland juga telah mendapatkan adaptasi film live action yang akan hadir pada Desember 2020. Film tersebut dibintangi oleh Hanabe Minami sebagai Emma dan Watanabe Naomi sebagai Sister Krone.

Semoga gambar ajakan Social Distancing dari ilustrator The Promised Neverland ini dapat diikuti oleh semua penggemar, ya!


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.