Kenshi Yonezu Jadi Artis Asia Pertama yang Gelar Konser di Fortnite

Fortnite Kenshi Yonezu
FOTO: Sony Music, 2020

Kabar gembira bagi kalian penggemar Kenshi Yonezu sekaligus pemain Fortnite! Sebab, penyanyi, penulis, sekaligus produser musik Jepang ini bakal manggung sebagai artis Asia pertama di acara virtual in-game tersebut!

Rayakan peluncuran album ke-5 dan MV terbarunya

Setelah lebih dari dua tahun berkarir, Kenshi Yonezu secara resmi telah merilis album musiknya yang kelima dengan judul “STRAY SHEEP”. Tak hanya itu, album tersebut turut dirilis bersama dengan Music Video terbarunya, yakni “Campanella.”

Fans dari seluruh dunia menunjukan semangat mereka, sampai penjualan untuk album tersebut mencapai hingga 1 juta album. Untuk merayakan rilis ini, Yonezu akan berkolaborasi dengan Fortnite, sebagai artis Asia pertama, untuk Event virtual 2020 / STRAY SHEEP di Fortnite.

Ini akan diadakan dalam Game Battle Royale, Fortnite pada 7 Agustus @ 7:00 AM Waktu Musim Panas Timur / EDT, secara bersamaan di seluruh dunia. Bagi mereka yang tidak bisa hadir saat ini, 2 pertunjukan encore dijadwalkan berlangsung pada 13:00 dan 19:00 pada 7 Agustus (Jumat). Apabila diubah dalam pukul WIB, maka jadwalnya sebagai berikut:

  1. 7 Agustus 2020, pukul 18.00 WIB
  2. 8 Agustus 2020, pukul 00.00 WIB
  3. 8 Agustus 2020, pukul 06.00 WIB

Dengan lebih dari 350 juta pemain terdaftar di seluruh dunia, Kenshi Yonezu dapat tampil secara global di Panggung Utama Fortnite. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi link berikut.

Cara menonton konser Kenshi Yonezu di Fortnite

Fortnite Kenshi Yonezu
FOTO: Sony Music, 2020

Acara ini gratis, dan Fortnite dapat di download secara gratis. Lantas, bagaimana cara menontonnya?

  1. Download Fortnite pada device seperti PS4, Nintendo Switch, Xbox One, SmartPhone & Komputer Pribadi dan bergabunglah secara gratis.
  2. Setelah Fortnite di download, masuk ke game dari device Anda dan klik Party Royale dari Battle Royale.

Kami menyarankan untuk masuk satu jam hingga 30 menit sebelum acara, karena kami mengantisipasi adanya influx of traffic. Bagi mereka yang belum masuk untuk beberapa waktu, kami menyarankan untuk update game nya sebelum acara, karena untuk update membutuhkan waktu.

Pemain yang masuk ke Fortnite pada hari Kamis, 6 Agustus pukul 8 malam (EDT) hingga Jumat, 7 Agustus pukul 8 malam (EDT) akan menerima ikon banner gratis dari artwork untuk album ke-5 Kenshi Yonezu “STRAY SHEEP.”

Lagu “Lemon” dan “Campanella” turut disertakan dalam “STRAY SHEEP”

Album STRAY SHEEP terdiri dari 15 lagu; termasuk hit single Yonezu yang sebelumnya dirilis, yakni “Lemon“, dengan peringkat # 1 di Billboard Jepang selama 2 tahun berturut-turut, menjadikan sejarah sebagai lagu pertama yang melakukannya.

Selain itu, video musik ini telah disertifikasi oleh Japan Record Association untuk yang tercepat mencapai 3 juta download, dan video musiknya telah memecahkan rekor Jepang untuk penayangan terbanyak; duduk di hampir 600 juta saat ini.

Jalani banyak pemikiran selama pandemi COVID-19

Selama masa-masa yang tidak pasti dan lingkungan kerja yang tidak konvensional karena Covid-19, Kenshi Yonezu banyak memikir saat mengerjakan album.

“Ketika saya memikirkan bagaimana saya akan hidup di negara ini mulai sekarang, saya menyadari bahwa banyak hal yang membuat saya terpenuhi dengan kemarahan, kekecewaan, dan keputusasaan,” ujarnya, “namun pada akhirnya, satu-satunya pilihan saya adalah tinggal di negara ini. Di dunia ini.”

Yonezu turut mengungkapkan kesimpulannya terkait pemikirannya tersebut. “Yang mengarah pada kesimpulan bahwa yang bisa saya lakukan hanyalah membuat lagu-lagu pop. Pada akhirnya, kita perlu sadar bahwa kita ada dan perlu hidup. Sangat mudah untuk menjadi pesimis dan membiarkan kreativitas mengalir dengan amarah dan kesedihan, tapi saya merasa itu bukan peran saya.”

“Jadi, saya memikirkan tentang masa depan yang jauh, di mana orang-orang menjalani hidup sehat dengan mengenang tentang “hal yang terjadi pada masa itu”. Saya mungkin membayangkan adegan-adegan itu saat membuat lagu ini,” tuturnya.

Tentang Kenshi Yonezu

Kenshi Yonezu
Kenshi Yonezu

Kenshi Yonezu tidak asing dengan memecahkan rekor dan membuat sejarah; dia baru-baru ini menjadi Artist Jepang pertama yang mencapai lima juta subscriber di YouTube, dengan total penayangan video musik mencapai lebih dari 2,8 miliar.

Pada tanggal 10 Juli, Kenshi Yonezu merilis video musik bertajuk “Kanden,” dan meroket hingga 1 juta penayangan dalam waktu kurang dari 2 jam, dan saat ini berada di 30 juta. Single ini keluar dari albumnya yang akan datang, dan debut di No. 2 di Japan Hot 100, masuk di No. 1 untuk di download dengan 158.572 unit setelah dirilis secara digital, 6 Juli; dinyatakan oleh Billboard. Video musik “Kanden” menandai video musik ke-13 Kenshi Yonezu yang mencapai lebih dari 100 juta penayangan sepanjang kariernya.

Apa itu Fortnite?

Fortnite telah menyelenggarakan acara virtual oleh artis seperti Marshmello dan Travis Scott di masa lalu dan acara virtual oleh Travis Scott yang diadakan pada bulan April 2020 berjudul Astronomical diputar langsung ke kerumunan yang menakjubkan dari 27,7 juta pemain di seluruh dunia, jumlah yang tak terduga untuk pertunjukan langsung di dunia nyata.

Di acara khusus ini, pemain akan memasuki venue dengan avatar masing-masing dan menikmati pertunjukan seolah-olah sedang menghadiri festival musik. Anda dapat mengatur untuk bertemu dengan teman-teman dunia nyata di lingkungan Fortnite dan memasuki acara bersama. Siapa pun dapat bergabung secara gratis melalui banyak perangkat berbeda termasuk smartphone, komputer pribadi, PlayStation®, dan Nintendo Switch.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.