Wow! Hololive Membuka Audisi Virtual Youtuber Baru!

Virtual Youtuber Hololive

Setelah heboh dengan diadakannya audisi Vtuber di tanah air pada bulan Desember tahun lalu, agensi Vtuber (Virtual Youtuber) ternama asal Jepang, Hololive kembali membuka audisi bagi orang-orang yang mau memulai karirnya dan menekuni hobi sebagai Vtuber!

Audisi Virtual Youtuber Hololive “Kyara-ari” Dibuka untuk Dua Orang

Berdasarkan informasi yang diumumkan lewat akun twitter official Hololive, audisi ini sudah dimulai dan pendaftaran akan diterima dari tanggal 20 sampai dengan tanggal 30 bulan Maret kedepan.

Audisi yang diadakan dengan tajuk キャラあり (Kyara-ari) ini dibuka dan dua orang yang berhasil lolos audisi akan menjadi Vtuber dengan menggunakan karakter yang telah disediakan.

Virtual Youtuber Hololive Dilengkapi dengan Berbagai Fasilitas Pendukung

Seperti audisi biasanya, Hololive menyediakan karakter khusus yang dapat digunakan pengguna sebagai persona mereka selama beraktivitas sebagai Vtuber.

Tidak hanya sampai situ saja, pihak Hololive pun menyediakan pula fasilitas pendukung kegiatan streaming berupa iPhone XR. Dan jika diperlukan, pihak Hololive pun juga memberi dukungan bagi pengguna untuk membeli Personal Computer (PC) spesifikasi tinggi dengan crowdfunding.

Kenal Lebih Dekat Virtual Youtber Baru Hololive

Kali ini ada dua karakter yang disediakan untuk audisi dan dibuat oleh illustrator ternamai. Karakter yang disediakan tentu saja cantik dan waifu-able sehingga menarik untuk dilihat. Yuk, kita kenalan sebentar dengan karakternya!

Penyihir Salju yang Memiliki Aura Mempesona

Virtual Youtuber Hololive

Kecantikan misterius dengan aura yang mempesona.

Sepertinya dia sering bermasalah dengan kepribadiannya sehingga dia sering menjaganya…?

Karakter ini di ilustrasi oleh Kakage yang juga menjadi ilustrator untuk game Fire Emblem Heroes.

Gadis Kemomimi Berpakaian Gothic

Virtual Youtuber Hololive

Lahir dari kegelapan bangkit di dunia ini.

Malaikat hitam pekat yang jatuh.

Sering disalahpahami bahwa itu hanya candaan, nyatanya itu serius.

Karakter ini di ilustrasi oleh Parsley yang merupakan ilustrator untuk game Girls Frontline.

Sekilas Tentang Hololive

Bagi yang belum tahu, Hololive adalah agensi Virtual Youtuber asal Jepang yang dibuat oleh Cover Corp. Selain itu, Hololive juga menyediakan sarana streaming Live2D dan Live3D character. Hingga November 2019, total subscriber dari channel youtube Vtubers jebolan agensi ini sudah menembus angka 2,6 juta subscribers serta 3.5 juta subscribers di situs bilibili.

Beberapa Virtual Youtubers terkenal yang berasal dari agensi ini diantaranya Tokino Sora, Akai Haato, Shirakami Fubuki dan tentu masih banyak yang lainnya. Jika ingin tahu lebih lengkap mengenai Hololive, kalian dapat mengunjungi website resminya.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.