[REVIEW GAME] Resident Evil 2 Remake: Mengembalikan Mimpi Buruk Sebenarnya Dari Game Survival Horror

Resident Evil 2 Remake telah mencuri banyak perhatian bagi kalangan gamers. Berbagai review positif didapatkan dari berbagai media. Game ini berhasil mengembalikan apa yang benar-benar dibutuhkan dari remake game klasik milik Capcom yaitu Resident Evil 2. Mulai dari suasana mengerikan di kota Raccoon City, zombie yang selalu siap memberikan rasa takut, terbatasnya item, tingkat puzzle yang sulit, serta tidak lupa dengan keberadaan Mr. X atau Tyrant yang selalu mengejar Leon dan Claire tiap saat.

Ada banyak sekali pengalaman yang saya dapatkan setelah mencoba game Resident Evil 2 Remake. Penasaran dengan apa saja yang ada di game ini? Masih ragu untuk memainkan gamenya? Mari kita mulai saja review game survival horror terbaru dari Capcom, yaitu Resident Evil 2 Remake.

Story: Masih Sama Dengan Versi Klasik

Cerita Resident Evil 2 Remake masih sama hanya cara eksekusi yang berbeda dengan versi klasik (Source: Playstation Blog)

Cerita dimulai dari Leon S. Kennedy yang baru saja memulai debutnya sebagai polisi RPD (Raccoon Police Department) dan Claire Redfield yang sedang mencari saudaranya yaitu Chris Redfield. Mereka saling bertemu di tempat pengisian bensin, dimana mereka dihadapi oleh segerombolan zombie. Leon dan Claire segera pergi dari tempat itu dan menuju ke Raccoon City untuk mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi. Tapi ternyata kota tersebut sudah dipenuhi oleh para zombie.

Cerita Resident Evil 2 Remake masih sama dengan versi klasik yang rilis tahun 1998 di console Playstation. Hanya mengalami sedikit perubahan dan cara eksekusi cerita yang menyesuaikan dengan ciri khas film horror. Menurut saya, perubahan ini justru menjadi nilai positif dari versi remake Resident Evil 2.

Gameplay: Modernisasi Dan Peningkatan Dari Resident Evil 7

1. Third Person Shooter

Dengan Third Person Shooter, player bisa dengan bebas bergerak dan menembak zombie (Source: Game Tyrant)

Sesuai dengan perkembangan zaman, player akan bisa bergerak bebas dengan Third Person Shooter di game ini dan tidak ada lagi yang namanya tank controls. Jadi kalian akan bisa sedikit leluasa saat mencoba untuk membidik atau menghindari serangan zombie. Selain itu control aim di game ini mengalami peningkatan dari game sebelumnya Resident Evil 7.

2. Fitur Klasik Kembali Lagi Di Versi Remake

Inventory khas game klasik kembali lagi di versi remake

Hal yang sama dengan Resident Evil 7, staf developer game Resident Evil 2 Remake mengembalikan fitur-fitur yang ada di versi klasik. Kalian akan menemukan item seperti herbs untuk menyembuhkan luka, ammo senjata dan beberapa barang penting yang berhubung dengan jalan cerita seperti kunci untuk membuka pintu. Fitur mencampurkan herbs dan gunpowder yang ada di versi klasik ikut hadir dalam game ini.

Jangan lupa bahwa kalian akan memiliki slot terbatas untuk membawa semua item tersebut. Untuk itulah kita diberikan kotak penyimpanan untuk menyimpan item yang dirasa tidak perlu dibawa untuk sementara waktu sesuai dengan versi klasik. Oh iya, disini kalian harus menghemat konsumsi menggunakan item seperti herbs ataupun ammo senjata. Di game ini, kalian tidak menemukan yang namanya item drop dari zombie.

3. Fitur Baru

Selama bermain kalian akan menemukan wooden board untuk menutup jendela supaya zombie tidak masuk kedalam (Source: Twinfinite)

Salah satu fitur baru yang tidak ada di versi klasik game ini adalah adanya papan kayu untuk menutup dan mencegah zombie masuk dari jendela. Hal ini akan sangat membantu di awal permainan apabila kalian perlu bolak-balik di area tersebut. Selain itu fitur combat knife seperti yang ada di Resident Evil versi GameCube ataupun Remaster mengalami peningkatan.

Fitur combat knife membantu kalian untuk bertahan hidup dari serangan monster (Source: HITC)

Kalian akan bisa menggunakan combat knife selain untuk menyerang zombie juga bisa untuk alat melindungi diri saat kalian di tangkap oleh mereka tanpa adanya damage ke karakter. Selain combat knife, terdapat juga flash grenade dan hand grenade yang memiliki fungsi yang sama.

4. Puzzle

Ada banyak sekali puzzle yang kalian temukan di Resident Evil 2 Remake (Source: GamesHedge)

Untuk gameplay puzzle di Resident Evil 2 Remake tidak kalah pusingnya dengan versi klasik. Player wajib untuk selalu memeriksa semua item penting dan catatan untuk petunjuk yang akan kalian temukan hampir di tiap ruangan. Jadi tidak heran jika saat bermain nanti, kalian harus bolak-balik area demi memecahkan puzzle supaya menyelesaikan game ini.

5. Tyrant/Mr.X

Kalian akan selalu bertemu Mr.X saat sedang sibuk menghadapi zombie ataupun Licker (Source: Cnet)

Dan yang terakhir adalah monster yang selalu mengejar player yaitu Tyrant atau sering dipanggil juga dengan Mr.X. Monster berbadan besar ini akan selalu menghantui kalian dari awal hingga akhir permainan. Saya sendiri sering kesulitan saat sedang dikepung oleh gerombolan zombie dan Licker dalam waktu yang bersamaan, tiba-tiba saja Mr.X muncul dan ikut dalam pesta keroyokan. Harap diingat bahwa monster ini tidak bisa dibunuh jika belum waktunya. Jadi satu-satunya jalan kalian adalah melarikan diri dan menghemat peluru yang ada untuk keperluan yang lain.

Graphic: Menyeramkan Dalam Kajian Horror

Peningkatan drastis ruangan RPD antara versi klasik dengan remake (Source: Game Revolution)

Engine yang digunakan Capcom untuk game remake Resident Evil 2 sama dengan Resident Evil 7, yaitu RE Engine. Dengan engine ini, game Resident Evil 2 kini menjadi lebih modern dan menyeramkan. Kalian akan mendapatkan graphic yang luar biasa dan menyeramkan seperti yang ada di Resident Evil 7.

Area seperti ini dengan mudah membuat merinding player (Source: Gear Nuke)

Detail di tiap area benar-benar di poles sedemikian rupa hingga membuat saya terpukau. Dan penataan cahaya saat berada di ruangan terang yang indah dan ruangan gelap yang membuat bulu kuduk berdiri. Terlihat dari sini para staff game Resident Evil 2 Remake benar-benar bekerja keras untuk graphic.

Penampilan zombie yang mengerikan (Source: Wccftech)

Penampilan zombie tidak kalah luar bisa dengan karakter utama seperti Leon dan Claire. Mereka terlihat lebih menyeramkan dari sebelumnya. Dan detail saat tubuh mereka terkena tembakan atau tebasan dari combat knife membuat penampilan para zombie semakin mengerikan.

Penampilan Licker semakin mengerikan (Source: USGamer)
Jika bertemu dengan Mr.X kalian harus lari (Source: Game Watcher)

Monster Licker terlihat lebih berbahaya dibandingkan sebelumnya. Mereka selalu muncul di ruangan gelap dan sempit, merayap di atas kepala dan dinding. Mr.X versi remake terlihat sangat keren, jubah menutupi seluruh tubuhnya dan tidak lupa dengan topi bundarnya. Meskipun terlihat seperti itu, Mr.X harus dihindari karena dia tidak akan segan menghabisi kalian hingga game over.

Sound Effect & BGM: SUARA APA TUH!!!

https://www.youtube.com/watch?v=SQvQtiQ4Osk

Kualitas untuk sound effect game ini sangat luar biasa. Kalian akan selalu mendengar suara zombie yang menyeramkan dari dekat maupun jauh. Suara monster Licker yang membuat player selalu dalam posisi siap siaga. Terkadang ada suara random yang tidak tahu asalnya dari mana membuat saya kaget. Seperti suara nafas tiba tiba terdengar dari dekat. Dan ternyata itu suara Leon ataupun Claire yang kelelahan.

BGM (Background Music) game ini tepat sasaran di tiap momen manapun. Ada saat kalian selalu waspada saat BGM memainkan musik pelan di suatu area berharap tidak bertemu dengan zombie. Musik santai akan terdengar saat player berada di save room agar bisa sedikit santai meskipun suara zombie bergema diluar.

Terakhir untuk permainan sound effect dan BGM berperan penting saat Mr.X berada di dekat atau mengejar player. BGM yang terdengar mencekam dan suara sepatu dari Mr.X yang membuat saya saat itu langsung panik dan buru-buru kabur dari kejaran dia. Hanya dengan suara bisa membuat saya ketakutan setengah mati.

Verdict: Wajib Main

Salah satu momen lucu saat saya bermain Resident Evil 2 Remake

Menurut saya, Resident Evil 2 Remake berhasil mengembalikan mimpi buruk dari versi klasik. Semua yang di inginkan para penggemar dari versi remake dikabulkan oleh para staf game yang dengan senang hati mendengar permintaan mereka. Saya sangat merekomendasi game ini bagi kalian yang haus dengan game survival horror. Sekarang, tinggal menunggu pengumuman dari Capcom “kapan Resident Evil 3 Nemesis Remake rilis”.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.